BeritaEvent Tahun 2024

MURUNG RAYA DAN BARITO SELATAN RAIH JUARA SATU LOMBA KARUNGUT FBIM 2024

Palangka Raya – Gelar Lomba Karungut di halaman GOR Serbaguna Jalan Tjiilik Riwut K.. 5,5 Palangka Raya pada hari Selasa tanggal 21 Mei 2024 yang menjadi bagian dari Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) Tahun 2024 mendapatkan perhatian besar dari para pengunjung.

Lomba ini diikuti para peserta dari utusan Kabupaten/Kota se- Kalimantan Tengah yang dibagi dalam kategori putra dan putri. Sebelas Kabupaten/Kota tercatat berpartisipasi dalam lomba karungut, yakni Kota Palangka Raya, Kabupaten Kapuas, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Gunung Mas, Kabupaten Katingan, Kabupaten Barito Selatan, Kabupaten Barito Utara, Kabupaten Murung Raya, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kabupaten Kotawaringin Barat dan Kabupaten Seruyan.

Pada lomba karungut kali ini, panitia FBIM 2024 menampuk Yerson, Isabella Damayanti dan Mampung sebagi Dewan Juri. Yerson selaku Ketua Juri menjelaskan, aturan lomba mengharuskan peserta tampil dengan diiringi alat musik tradisional khas Kalimantan Tengah yang disiapkan oleh masing-masing peserta sesuai keperluannya. Selain itu, peserta juga diwajibkan membawakan karungut wajib berjudul “Betang Toyoi Batarung” yang diciptakan oleh Yerson H. B. Suling. Selain karungut wajib, peserta juga membawakan karungut pilihan sesuai dengan selera mereka. Namun, baik karungut wajib maupun pilihan harus memiliki jumlah 12 bait syair. Pada saat penampilan, peserta dapat diiringi oleh penari latar maksimal empat orang yang membawakan tari khas masing-masing Kabupaten/Kota tetapi tidak dinilai.

“Durasi penampilan maksimal adalah 15 menit untuk dua lagu, yang terdiri dari karungut wajib dan karungut pilihan/bebas. Untuk menjaga kesan autentik, seluruh peserta diwajibkan mengenakan busana daerah masing-masing. Hal ini memberikan nuansa khas dan memperkuat identitas budaya yang dihadirkan dalam lomba”, ungkap Yerson.

Usai lomba, Dewan Juri langsung mengumumkan hasil penilaiannya. Berdasarkan hasil keputusan juri, pemenang lomba Karungut pada kategori putra untuk Juara I diraih Kabupaten Murung Raya, Juara II diraih Kabupaten Katingan, dan Juara III diraih Kabupaten Pulang Pisau. Sedangkan, untuk pemenang kategori putri Juara I diraih Kabupaten Barito Selatan, Juara II diraih Kabupaten Gunung Mas, dan Juara III diraih Kabupaten Murung Raya. (Adm)

Back to top button