Berita

KADISBUDPAR HADIRI KALTENG BERSHOLAWAT BERSAMA RIBUAN MASYARAKAT KABUPATEN KAPUAS

Kapuas – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah, Adiah Chandra Sari khusuk dalam lantunan sholawat bersama ribuan masyarakat Kabupaten Kapuas bertempat di Stadion Panunjung Tarung,  Kuala Kapuas pada Kamis malam (12/9/2024).

Gelaran Kalteng Bersholawat ini diselenggarakan bersamaan dengan rangkaian acara Semarakkan Maulid Nabi dan Syukuri Kemajuan Daerah yang dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran beserta Ketua TP-PKK Provinsi Kalimantan Tengah, Ivo Sugianto Sabran didampingi oleh Forkopimda Prov. Kalteng dan Kab. Kapuas, Bupati/Pj.Bupati/Walikota se – Kalimantan Tengah, Kepala perangkat Daerah, alim ulama dan Tokoh Masyarakat.

Habib Ali Zainal Abidin Assegaf memimpin lantunan sholawat dan Habib Ahmad Al Habsyi memberikan tausiyah yang menekankan pentingnya meneladan Nabi Muhammad SAW untuk mencapai kesempurnaan Iman.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Kalteng menyambut positif kegiatan Kalteng Bersholawat yang dihadiri masyarakat dari seluruh penjuru Kapuas. “Antusiasme masyarakat menandakan betapa besarnya kerinduan masyarakat untuk memuji dan menyampaikan rasa cintanya kepada Nabi Muhammad SAW, dan hal itu disambut baik oleh Bapak Gubernur dan jajaran sehingga diadakan kegiatan Kalteng Bersholawat ini yang tidak hanya dilaksanakan di Ibu Kota Provinsi namun juga di Kabupaten supaya masyarakat Kalimantan Tengah semakin diberkahi” ujar Adiah. (Disbudpar / Doc : TK)

Back to top button