WISATA ALAM

KAWASAN DANAU SADAR

Danau Sadar berlokasi di Desa Danau Sadar, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan memiliki kekhasan air berwarna hitam yang membuatnya Nampak sangat eksotik.

Menikmati keindahan danau sadar dapat dilakukan dengan berkeliling menggunakan sampan/perahu. Tak sedikit pula pengunjung yang datang ke destinasi wisata ini untuk memancing, mencari ikan atau sekedar mengisi waktu bersantai.

Danau sadar juga sering digunakan sebagai arena lomba dayung, bahkan pada tahun 2003 menjadi arena Kejuaraan Nasional Lomba Dayung.  Karenanya di lokasi ini terdapat tribun dan Menara pantau.

Tak Jauh dari Danau Sadar tedapat dua buah danau lain, yakni Danau Sanggu dan Danau Melawen. Pengunjung dapat sekaligus menikmati keindahan kedua danau tersebut karena lokasi yang berdekatan. (Adm)

Back to top button