WISATA ALAM

AIR TERJUN BAWIN KAMELOH

Keindahan alam hutan hujan tropis menjadi satu anugerah besar bagi Kalimantan Tengah, salah satunya adalah Air Terjun Bawin Kameloh yang terletak di Taman Hutan Raya (Tahura) Lapak Jaru, Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah.

Destinasi wisata alam satu ini berada tak jauh dari Kota Kuala Kurun, ibukota Kabupaten Gunung Mas. Merupakan salah satu dari beberapa wisata air terjun di indonesia yang patut untuk kunjungi.

Bawin Kameloh memiliki tebing yang cukup tinggi dan goa yang dapat menjadi tempat bersantai sambil menikmati keindahan.  Dengan fasilitas cukup memadai, seperti warung makan, mushola dan tempat foto menjadikannya patut untuk dikunjungi.

Dengan pesona yang apik, kemudahan akses, dan lokasinya yang cukup luas, menjadikan Air Terjun Bawin Kameloh sangat cocok digunakan sebagai tempat kegiatan perkemahan dan bersantai pada akhir pekan. (Adm)

Back to top button