OSENG LANTAR KUJANG

Nah, inilah bagian sulur atau tunas muda dari talas/keladi yang dimanfaatkan menjadi masakan oleh orang di Kalimantan.
Cara mengolahnya hampir sama dengan mengolah batang talas, dibuang bagian lapis luar batang, dan selalu dioseng dengan campuran rimbang (terong asam) dan ikan asin menjadi masakan nikmat.
Oseng lantar kujang menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Kalteng dan cukup di kenal, karena mudah dalam mendapatkan dan pengolahannya.
Cukup dengan bumbu bawang merah, bawang putih, cabai diiris, serai atau lengkuas dan diberi air asam jawa dan terasi. Teksturnya yang sedikit kenyal dan berlendir jika sudah dimasak dan akan menyatu menjadi makanan enak jika disajikan dengan ikan asin atau ikan goreng dan sambal pedas terasi ditambah nasi panas, hmmm sedap. (Adm)